Perbedaan Status Sosial Ekonomi dalam Pertemanan

Kelompok sosial merupakan kumpulan individu yang memiliki persamaan ciri dan tujuan yang sama. Setiap kelompok sosial memiliki ciri yang berbeda dengan kelompok lainnya. Dalam kelompok sosial tidak ada struktur organisasi, mereka terbentuk secara spontan. Hal terpenting dalam kelompok sosial adalah komunikasi yang selalu terjalin antar anggotanya. Contoh kelompok sosial yang paling banyak ditemui adalah kelompok pertemanan. Pertemanan seperti ini, biasa dijumpai di sekolah, kampus dan kelas. Pertemanan biasanya terbentuk karena kesamaan rasa. Umumnya mereka akan duduk bersama, membicarakan suatu hal yang berkaitan dengan apapun yang sedang dirasakan. Tak jarang, mereka melakukan hal yang sama, menjadikan suatu ciri khas bagi kelompok tersebut. Ada yang memakai aksesoris saat ke sekolah, dan teman sekelompoknya mengikuti.

Kelompok pertemanan yang terdiri dari beberapa individu tentu memiliki status sosial ekonomi dan latar belakang berbeda. Status sosial ekonimi merupakan gambaran tentang keadaan seseorang ditinjau dari segi ekonomi. Individu yang memiliki tingkat ekonomi menengah keatas akan cenderung memiliki pola konsumsi berlebihan dibandingkan dengan mereka yang memiliki tingkat ekonomi menengah kebawah. Kebanyakan masyarakat lebih menghargai kekayaan daripada hal lainnya, orang yang kaya biasanya akan menempati posisi atas dalam masyarakat. Status sosial ekonomi sangat berpengaruh dalam memenuhi kebutuhan hidup, diantaranya adalah pergaulan. Masyarakat yang memiliki sosial ekonomi tinggi cenderung bergaul dengan kelompok yang memiliki sosial ekonomi yang setara. Seseorang dengan latar belakang status sosial yang berbeda cenderung kurang disenangi. 

Pengaruh perbedaan status sosial ekonomi memiliki dampak yang luar biasa dalam pergaulan yang ada dilingkungan sosialnya atau teman sebaya. Setiap individu memiliki kebutuhan untuk disukai dan diterima oleh teman sebayanya. Dampak dari perbedaan status sosial ekonomi yang cukup mencolok adalah mereka yang memiliki status sosial ekonomi lebih tinggi cenderung canggung dan ada perasaan tidak enak hati dengan temannya dalam pergaulan karena kehidupannya lebih mudah untuk mendapatkan sesuatu dibandingkan dengan teman sebayanya yang memiliki tingkat ekonomi lebih rendah. Sebaliknya perasaan cemas dan tertekan apabila diremehkan oleh teman sebayanya menjadi hal yang ditakuti oleh individu yang memiliki tingkat sosial ekonomi rendah. Bagi kebanyakan individu pandangan teman sebaya terhadap dirinya merupakan hal yang penting.

Peran teman sebaya dalam pergaulan sangatl penting, bahkan pengaruh teman sebaya dapat membentuk karakter seseorang untuk berperilaku baik ataupun buruk. Berhati-hatilah dalam memilih teman dalam pergulan, karena tidak sedikit teman yang memberikan dampak buruk. Pilihlah teman yang dapat memberikan dampak positif dan saling melengkapi dalam hal apapun tanpa pandang status sosial ekonomi.

Sumber : http://digilib.unila.ac.id/2254/9/BAB%20I.pdf
 
Perbedaan Status Sosial Ekonomi dalam Pertemanan Perbedaan Status Sosial Ekonomi dalam Pertemanan Reviewed by Rizky Ananda on November 06, 2016 Rating: 5

No comments: